
Timnas Indonesia U-17 menang atas Honduras U-17 di Piala Dunia U-17 2025. (Foto: FIFA)
ADA 5 pemain Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-17 yang tampil gacor saat kalahkan Honduras U-17 di matchday terakhir Grup H Piala Dunia U-17 2025. Berdasarkan laporan dari Aiscore, kelima nama ini menjadi para pemain yang mendapatkan nilai pertandingan di atas 7.
Ya, Timnas Indonesia U-17 baru saja memetik kemenangan penting atas Honduras U-17 di Aspire Zone – Pitch 2, Doha, Qatar, pada Senin 10 November 2025. Tiga poin itu sangat berarti karena menjadi kemenangan perdana Timnas Indonesia U-17 di ajang Piala Dunia U-17.
Tak hanya kemenangan perdana saja, tiga poin dari Honduras juga memberikan harapan bagi tim asuhan Nova Arianto itu untuk lolos ke babak 32 besar Piala Dunia U-17 2025 via peringkat tiga terbaik. Karena itulah, para pemain Timnas Indonesia U-17 mendapatkan pujian usai menang atas Honduras.
Seluruh pemain jelas bekerja keras saat melawan Honduras, namun ada beberapa nama yang mampu bersinar dalam kemenangan tersebut. Lantas siapa saja mereka?
Berikut 5 Pemain Timnas Indonesia U-17 yang Tampil Gacor saat Kalahkan Honduras U-17:
1. Evandra Florasta
Evandra Florasta. (Foto; PSSI)
Evandra Florasta mendapatkan nilai paling tinggi oleh Aiscore dalam laga Timnas Indonesia U-17 vs Honduras, yakni diberikan nilai 8.0. Hal itu wajar mengingat pemain Bhayangkara FC itu turut menyumbang gol dalam kemenangan Garuda Asia –julukan Timnas Indonesia U-17.
Evandra tepatnya mencetak gol via tendangan penalti di menit 52. Gol itu membuat Timnas Indonesia unggul terlebih kedudukan sebelum disamakan Honduras menjadi 1-1 di menit gara-gara Luis Suazo, yang juga mencetak gol dari tendangan penalti.
2. Zahaby Gholy
Zahaby Gholy. (Foto: Instagram/gholyy.z)
Bermain sebagai winger kiri, Zahaby Gholy kerap menyulitkan lini pertahanan Honduras. Ia mampu bermain begitu baik di babak pertama meski saat itu berakhir dengan skor 0-0.
Sayangnya, Zahaby tak bisa melanjutkan penampilan apiknya itu di babak kedua. Pasalnya ia diganti oleh Dimas Adi Prasetyo dan harus puas memiliki nilai 7,8 dari Aiscore.

















































