Awas Gatal! Ini 5 Tips Mengatasi Biduran di Musim Hujan

1 day ago 6

Awas Gatal! Ini 5 Tips Mengatasi Biduran di Musim Hujan

Biduran. (Foto: Cleveland Clinic)

Hujan deras mulai melanda sejumlah wilayah di Indonesia dan menyebabkan udara terasa dingin dan lembab. Kondisi seperti ini tak jarang membuat alergi seseorang kambuh. Alergi udara dingin tersebut biasa disebut biduran.

Biduran sendiri merupakan reaksi pada kulit yang menyebabkan ruam serta gatal. Hal ini diakibatkan dengan cuaca dingin ditambah kondisi kulit yang kering.

Kondisi ini tentu membuat tubuh tak nyaman hingga mengganggu aktivitas. Tak perlu khawatir, ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk mengatasi biduran di musim hujan.

Seperti apa tipsnya? Yuk simak dilansir Mayo Clinic, Jumat (17/4/2025).

1. Hindari Pemicu Alergi

Pertama ialah menghindari pemicu alergi. Selain udara yang dingin, alergi atau rasa gatal ini bisa diperparah dengan makanan, obat-obatan, serbuk sari, bulu hewan peliharaan, lateks, dan sengatan serangga.

Karenanya, hindari faktor-faktor di atas agar biduran dan rasa gatalmu tidak bertambah parah. Pastikan juga lingkungan dan ruangan bersih di musim hujan.

2. Kompres Air Dingin

Kemudian, Anda bisa mengompres kulit yang gatal dengan air dingin. Biasanya, kulit yang gatal akan menciptakan ruam kemerahan dan membuat kulit jadi semakin kering.

Dengan mengompres menggunakan kain yang dicelupkan air dingin dan lembap dapat membantu menenangkan kulit dan mencegah garukan.

3. Mandi Air Dingin

Cara selanjutnya mandi dengan air dingin. Meski biduran terjadi saat cuaca dingin, namun ada baiinya Anda tetap mandi menggunakan air dingin. Hal ini dilakukan untuk menghilangkan rasa gatal dan membuat kulit terasa nyaman.

Gunakan sabun yang lembut non-SLS agar kulit tetap lembab sehingga mengurangi rasa gatal akibat alergi.

Read Entire Article
Sinar Berita| Sulawesi | Zona Local | Kabar Kalimantan |