Berikut Kumpulan Doa-Doa Mustajab untuk Umat Muslim

6 hours ago 1

JAKARTA - Doa mustajab untuk umat muslim penting diperhatikan. Doa mustajab merupakan doa yang Allah jawab dengan mengabulkan permintaannya entah langsung, ditunda, atau diganti dengan yang lebih baik.

Ciri-ciri doa mustajab di antaranya adalah penuh keyakinan bahwa Allah akan mengabulkan, diiringi taubat dan istighfar, disertai dengan usaha dan tidak tergesa-gesa, dan tidak mengandung dosa atau permintaan memutus silaturahim.

Dilansir dari berbagai sumber pada Selasa (22/4/2025), Okezone telah merangkum doa mustajab untuk umat muslim, sebagai berikut.

1. Doa Selamat Dunia Akhirat

اَللهُمَّ اِنَّا نَسْئَلُكَ سَلاَمَةً فِى الدِّيْنِ وَعَافِيَةً فِى الْجَسَدِ وَزِيَادَةً فِى الْعِلْمِ وَبَرَكَةً فِى الرِّزْقِ وَتَوْبَةً قَبْلَ الْمَوْتِ وَرَحْمَةً عِنْدَ الْمَوْتِ وَمَغْفِرَةً بَعْدَ الْمَوْتِ. اَللهُمَّ هَوِّنْ عَلَيْنَا فِىْ سَكَرَاتِ الْمَوْتِ وَالنَّجَاةَ مِنَ النَّارِ وَالْعَفْوَ عِنْدَ الْحِسَابِ

Latin:

Allahumma inna nas-aluka salamatan fiddin wa afiyatan fil-jasadi wa ziyadatan fil-ilmi wa barakatan firrizqi, wa taubatan qablal-maut, wa rahmatan indal-maut, wa maghfiratan ba'dal maut.

Allahumma hawwin alaina fi sakaratil maut, wannajatan minannaari, wal afwa indah hisab.

Artinya:

Ya Allah, kami memohon kepada Engkau akan keselamatan agama, kesehatan badan, tambahnya pengetahuan, berkahnya rezeki, mendapatkan tobat sebelum mati, mendapat rahmat ketika mati, mendapat ampunan sesudah mati. Dan ringankanlah kiranya dalam sakaratul maut, dan selamatkanlah kiranya dari siksa neraka dan dapatkan kami ampunan pada hari hisab (perhitungan).

2. Doa Amal Ibadah Diterima

رَبَّنَا تَقَبَّلْ مِنَّا إِنَّكَ أَنْتَ السَّمِيعُ الْعَلِيمُ

Latin:

Rabbana taqabbal minna innaka anta as-samii'ul 'alim

Artinya:

Ya Tuhan kami, terimalah (amalan) dari kami. Sesungguhnya Engkaulah Yang Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui. (QS. Al-Baqarah: 127)

Read Entire Article
Sinar Berita| Sulawesi | Zona Local | Kabar Kalimantan |