Beberapa brand yang akan menghadiri GIIAS 2025.
JAKARTA - Pameran Gaikindo Indonesia International Motor Show (GIIAS) 2025 yang akan berlangsung pada 23 Juli - 3 Agustus 2025 di ICE BSD, Tangerang dikonfirmasi diikuti lebih dari 55 brand. Tetapi, meski jumlah peserta bertambah, GIIAS 2025 tak memasang target besar mengingat kondisi saat pasar ini.
Ketua Umum Gaikindo Yohannes Nangoi berharap GIIAS 2025 bakal menjadi stimulus di tengah lesunya penjualan kendaraan bermotor di Indonesia belakangan ini. Tercatat, penjualan kendaraan bermotor di Indonesia mengalami penurunan sekira 4,8 persen dibandingkan tahun lalu.
"Seperti kita ketahui bahwa pameran ini adalah pameran yang dianggap terbesar di dunia, di luar China, dengan lebih dari 50 brand, mulai kendaraan penumpang, kendaraan komersial, karoseri, dan sekitar motor akan ikut semuanya," kata Nangoi, di Jakarta Pusat, Rabu (16/5/2025).
GIIAS 2025 Diikuti Lebih dari 55 Peserta
GIIAS 2025 akan menghadirkan total lebih dari 55 merek kendaraan. Dari kendaraan penumpang diramaikan Audi, Baic, BMW, BYD, Denza, Aletra, Chery, Ford, Citroen, Daihatsu, Jaecoo, Geely, GAC Aion, GWM, Honda, Hyundai, Jetour, KIA, Lexus, Mazda, Mercedes-Benz, MG, MINI, Mitsubishi Motors, Neta, Nissan, Mercedes-Benz, Porsche, Seres, Subaru, Suzuki, Toyota, VinFast, Volkswagen, Volvo, Polytron, dan Wuling.
Sementara kendaraan komersial diramaikan oleh Hino, Isuzu, Mitsubishi Fuso, dan UD Trucks. Sedangkan merek kendaraan roda dua tercatat ada Alva, Aprilia, Astra Honda Motor, Exotic, Pacific, Kupprum, Motoguzzi, Piaggio, Maka Motor, Royal Enfield, Scomadi, Vespa, dan U-Winfly.
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita otomotif lainnya