Borneo FC vs PSM Makassar. (Foto: Borneo FC)
HASIL Borneo FC vs PSM Makassar di Liga 1 2024-2025 akan diulas Okezone. Laga yang berjalan sengit berakhir dengan skor 1-1.
Laga Borneo FC vs PSM Makassar digelar di Stadion Segiri, Samarinda, Jumat (18/4/2025) pukul 15.30 WIB. Borneo FC unggul lebih dahulu via aksi Habibi Jusuf (30’). Tetapi kemudian, Yuran cetak gol penyama kedudukan pada menit ke-79.
Hasil tersebut membuat persaingan posisi lima besar semakin sengit. PSM Makassar untuk sementara menempati posisi kelima menggeser Persija Jakarta, dengan koleksi poin yang sama, yakni 44 poin. Sementara Borneo FC di posisi tujuh dengan 43 poin.
Jalannya Pertandingan
Babak Pertama
Kedua kesebelasan langsung tancap gas sejak menit awal. Meski bermain sebagai tim tamu, PSM Makassar acap kali mengancam gawang Borneo FC. Namun pertahanan tuan rumah masih sangat solid.
Jual beli serangan terus dilancarkan oleh kedua tim. Namun sampai laga memasuki menit ke-25, Borneo FC maupun PSM Makassar masih cukup kesulitan mencetak gol keunggulannya.
Sampai akhirnya, Pesut Etam -julukan Borneo FC- berhasil membuka keran golnya di menit ke-30 lewat Habibi Jusuf. PSM Makassar mencoba untuk merespons gol tersebut dengan meningkatkan ritme permainannya.
Juku Eja -julukan PSM Makassar- nyaris menyamakan kedudukan di menit ke-44 lewat tendangan keras Victor Dethan yang masih melenceng tipis. Pada akhirnya, Borneo FC sementara unggul 1-0 di babak pertama.