Berikut hasil latihan bebas 1 MotoGP Qatar 2025 di mana Marc Marquez jadi yang tercepat (Foto: X/@MotoGP)
LOSAIL – Hasil latihan bebas 1 MotoGP Qatar 2025 sudah diketahui. Marc Marquez tampil sebagai yang tercepat di Sirkuit Internasional Losail, Losail, Jumat (11/4/2025) malam WIB, dengan 1 menit 52,288 detik.
Pembalap tim Ducati Lenovo itu mengungguli Fabio Di Giannantonio dan Francesco Bagnaia hingga 0,5 detik. Sementara itu, Jorge Martin ada di posisi 20.

Jalannya Sesi
Para rider memasuki Sirkuit Lusail untuk mencatat waktu terbaiknya. Marquez mengukir catatan waktu tercepat 1 menit 55,312 detik pada awal sesi. Kemudian Marquez berhasil mempertajam waktunya menjadi 1 menit 53,144 detik.
Baby Alien cukup nyaman memimpin sesi FP1. Belum ada pembalap yang berhasil mematahkan waktu tercepatnya.
Alex Marquez dan Francesco Bagnaia terus membayangi. Mereka terus memacu kuda besinya untuk bisa meruntuhkan catatan waktu tercepat Marquez
Akan tetapi, Marquez lagi-lagi mempertajam catatan waktunya menjadi 1 menit 52,388 detik. Pria berusia 32 tahun itu benar-benar nyaman menjalani sesi FP1 kali ini.
Sementara, Jorge Martin yang baru comeback dari cederanya terlihat masih kesulitan untuk mencatat waktu terbaiknya. Kampiun MotoGP 2024 itu berada di posisi 19.