Israel Gempur Habis-habisan Lebanon Lagi, Incar Hizbullah

1 day ago 4

CNN Indonesia

Kamis, 17 Apr 2025 18:00 WIB

Pasukan Israel kembali menggempur habis-habisan Lebanon yang mereka klaim untuk menargetkan milisi Hizbullah pada Rabu (15/4) malam waktu setempat. Pasukan Israel kembali menggempur habis-habisan Lebanon yang mereka klaim untuk menargetkan milisi Hizbullah pada Rabu (15/4) malam waktu setempat. Ilustrasi. (Foto: AFP)

Jakarta, CNN Indonesia --

Pasukan Israel kembali menggempur habis-habisan Lebanon yang mereka klaim untuk menargetkan milisi Hizbullah pada Rabu (15/4) malam waktu setempat.

Dalam pesan di aplikasi perpesanan Telegram, pasukan Israel mengonfirmasi serangan tersebut.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Hizbullah secara sinis mengeksploitasi infrastruktur sipil untuk tujuan teroris dan menggunakan pendudukan Lebanon sebagai tameng," klaim Israel, dikutip Al Jazeera.

Serangan baru ini terjadi saat jet Israel menghancurkan penghalang suara hingga menyebabkan ledakan sonik keras terdengar di Beirut, ibu kota Lebanon.

Israel terus menyerang Lebanon terutama di bagian selatan dan timur, melanggar gencatan senjata yang sudah disepakati pada November tahun lalu.

Menurut kesepakatan tersebut, kedua pihak sepakat mundur dari Lebanon selatan, penghentian pertempuran, dan meminta Hizbullah membongkar infrastruktur senjata.

Namun, Israel hanya menarik sebagian pasukan di selatan dan meninggalkan tentara di lima lokasi di daerah tersebut.

Israel juga tak henti menyerang Lebanon. Mereka juga menargetkan pos pasukan perdamaian PBB di Lebanon (UNIFIL).

Tiap kali menyerang Lebanon, Israel sering menyerang fasilitas sipil bahkan pernah menyebabkan warga terluka hingga tewas.

Kepresidenan Lebanon juga menuduh Israel menghalangi penempatan tentara di selatan dengan melanjutkan serangan.

(isa/rds)

[Gambas:Video CNN]

Read Entire Article
Sinar Berita| Sulawesi | Zona Local | Kabar Kalimantan |