Ravie Wardani
, Jurnalis-Senin, 27 Oktober 2025 |08:01 WIB

Ammar Zoni
JAKARTA - Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Republik Indonesia, Komjen Pol Suyudi Ario Seto, akhirnya buka suara soal dugaan kasus peredaran narkoba dalam Rumah Tahanan (Rutan) Kelas I Jakarta Pusat atau Rutan salemba, Jakarta Pusat yang melibatkan aktor Ammar Zoni.
Ammar dan lima tersangka lain dipindahkan ke Nusakambangan, Cilacap, Jawa Tengah dan dianggap sebagai tahanan berisiko tinggi.
Suyudi pun mendukung keputusan Dirjen Pemasyarakatan yang memindahkan mereka.
"Ini sangat, langkah yang sangat bagus. Biar ada shock therapy-nya," ucap Suyudi Ario Seto di kawasan Cibubur Jakarta Timur.
"Termasuk semua kalangan kalau dia masih nakal di dalam, masukin ke penjara yang super maksimum," terusnya.














































