
Timnas Indonesia U-17 kala berlaga. (Foto: PSSI)
LINK live streaming Timnas Indonesia U-17 vs Brasil U-17 di Piala Dunia U-17 2025 malam ini dapat diketahui dalam artikel ini. Laga seru tersebut akan digelar di Aspire Zone, Al Rayyan, Qatar, Jumat (7/11/2025) pukul 22.45 WIB.
Pada matchday kedua Grup H, Timnas Indonesia U-17 akan hadapi lawan berat, yakni Timnas Brasil U-17. Brasil U-17 bahkan tengah menempati puncak klasemen saat ini.

1. Beda Nasib
Timnas Indonesia U-17 dan Brasil U-17 beda nasib dalam awali perjalanan di Piala Dunia U-17 2025. Brasil U-17 yang tampil lebih dahulu sukses berpesta gol kala hadapi Honduras U-17.
Skuad muda Selecao -julukan Timnas Brasil- menang telak 7-0. Gol-gol Timnas Brasil U-17 dicetak oleh Ruan Pablo (9’), Dell (15’ dan 45+4’), Felipe Morais (19’), Vitor Hugo (59’), Angelo (74’), dan Gabriel Mec (90’). Sementara Honduras U-17, mereka tak bisa membalas satu pun gol.
Sementara itu, Timnas Indonesia U-17 beda nasib. Mereka harus tumbang di laga perdana melawan Zambia U-17.
Sebenarnya, Garuda Asia buka keunggulan lebih dahulu lewat aksi Zahaby Gholy pada menit ke-12. Sayangnya, Timnas Indonesia U-17 kena comeback setelah itu karena kebobolan 3 gol beruntun lewat dwigol Abel Nyirongo (35’ dan 37’) dan juga Lukonde Mwale (42’).
Dengan hasil tersebut, Timnas Indonesia U-17 terpuruk di posisi ketiga pada klasemen sementara Grup H. Sementara Brasil U-17, mereka kukuh di puncak klasemen.
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita bola lainnya

















































