Liga Malaysia Diterpa Tunggakan Gaji Pemain, Menpora Turun Tangan

6 hours ago 4

CNN Indonesia

Kamis, 24 Apr 2025 14:42 WIB

Menteri Pemuda dan Olahraga Malaysia Hannah Yeoh mendesak FAM (Asosiasi Sepak Bola Malaysia) untuk menyelesaikan berbagai kasus tunggakan gaji pemain. Ilustrasi Liga Malaysia. (Dok. Sabah FC)

Jakarta, CNN Indonesia --

Menteri Pemuda dan Olahraga Malaysia Hannah Yeoh mendesak FAM (Asosiasi Sepak Bola Malaysia) fokus menyelesaikan berbagai kasus tunggakan gaji pemain.

Hannah meminta FAM menemukan solusi jangka panjang, agar kasus tunggakan gaji tidak terulang di masa mendatang.

"Masalah-masalah di sepak bola nasional perlu segera diselesaikan dan tindakan drastis belum diambil. Sudah saatnya melihat gambaran yang lebih besar dan bekerja sama untuk membangun kembali lingkungan sepak bola yang sehat dan berkelanjutan," kata Hannah dikutip Bharian.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menpora Malaysia itu juga menyebut pihaknya sedang gencar mencari tenaga ahli dari luar negeri untuk menangani krisis yang melanda FAM.

"Saya sudah meminta Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) untuk melakukan penilaian. Mereka sudah menyerahkan laporan kepada saya dan akan kami bahas dengan FAM. Kita tidak hanya fokus pada satu kasus saja."

"Kita harus melihat masalah ini secara komprehensif. Dalam pertemuan berikutnya, kita akan membahas dengan FAM tentang peningkatan ekosistem saat ini, tidak hanya di level nasional, tetapi juga melibatkan klub-klub," terang Hannah.

Kasus tunggakan gaji di Liga Malaysia semakin meningkat musim ini. Sebelumnya manajer sementara Kelantan United Rezal Zambery Yahya, dilaporkan meminta manajemen klub untuk melunasi tunggakan gaji hingga enam bulan.

"Kami tidak pernah mempermalukan tim meski berjuang menghadapi berbagai masalah di luar lapangan. Kami tetap berkomitmen dan profesional," kata Rezal.

"Sudah saatnya manajemen bersikap lebih transparan dan serius dalam menyelesaikan masalah ini," ujar Rezal menambahkan.

Masalah tunggakan gaji di Liga Malaysia juga berdampak kepada pemain asing. Penyerang Kedah asal Serbia, Milos Gordic, mengumumkan kepada media bahwa ia akan kembali ke negara asalnya tanpa bayaran apa pun setelah sembilan bulan tanpa menerima gaji.

[Gambas:Video CNN]

(jun/jun/har)

Read Entire Article
Sinar Berita| Sulawesi | Zona Local | Kabar Kalimantan |