Cikal Bintang
, Jurnalis-Sabtu, 19 April 2025 |20:35 WIB
Manajer Tim Pertamina Enduro VR46 Racing Team, Pablo Nieto, mengaku terpincut dengan Pedro Acosta (Foto: KTM Media/Polarity Photo/Rob Gray)
MANAJER Tim Pertamina Enduro VR46 Racing Team, Pablo Nieto, mengaku terpincut dengan Pedro Acosta. Namun, mereka memilih fokus dengan duo pembalapnya lebih dulu di MotoGP 2025.
Acosta datang sebagai rookie pada MotoGP 2024. Ia memulai musim debutnya bersama Red Bull GASGAS Tech3. Pembalap asal Spanyol itu langsung mencuri perhatian karena finis di urutan keenam pada musim pertamanya.
1. Pabrikan

Setelah performa impresifnya pada musim 2024, Acosta kemudian ditarik ke tim pabrikan Red Bull KTM di MotoGP 2025. Sejauh ini, El Tiburon de Mazarron belum berhasil mendapatkan podium dari empat seri balapan pertama.
Meski begitu, Acosta masih menjadi pembalap muda yang diperhitungkan di ajang MotoGP. Nieto mengakui, Pertamina Enduro VR46 Racing Team juga kepincut dengan bakatnya.
“Wajar mendengar pembicaraan ini, setiap kali balapan digelar. Jelas, Acosta adalah pembalap yang sangat menarik, tetapi dia tidak hanya menarik bagi kami, dia menarik bagi semua orang,” kata Nieto dilansir dari Motosan, Sabtu (19/4/2025).
2. Tidak Buru-Buru
Walau demikian, pria asal Spanyol tersebut tidak mau terburu-buru untuk mendekati Acosta. Ia mengatakan, tim milik Valentino Rossi itu akan terlebih dahulu fokus mengembangkan bakat Franco Morbidelli dan Fabio Di Giannantonio.
“Sekarang, menurut saya, kami harus fokus pada apa yang harus kami lakukan dengan Franco dan Diggia. Masih terlalu dini untuk membicarakan (musim) 2026. Dia sangat menarik, tetapi untuk semua orang,” ungkap Nieto.