Mengapa KJP Plus Tahap I 2025 Belum Cair? Ini Penyebabnya (Foto: Okezone)
JAKARTA - Mengapa KJP plus tahap I 2025 belum cair? Ini penyebabnya. Program Kartu Jakarta Pintar (KJP) Plus Tahap I tahun 2025 telah dijadwalkan mulai disalurkan secara bertahap sejak 8 April 2025.
Namun, hingga pertengahan bulan ini, masih banyak peserta didik di DKI Jakarta yang belum menerima pencairan dana bantuan pendidikan tersebut. Hal ini menimbulkan pertanyaan dan keresahan di kalangan orang tua serta siswa penerima manfaat yang sangat bergantung pada bantuan tersebut untuk mendukung kebutuhan pendidikan.
1. Gubernur DKI Jakarta Turun Tangan
Menanggapi keluhan masyarakat, Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung secara langsung memanggil Kepala Dinas Pendidikan Provinsi DKI Jakarta, Sarjoko, guna meminta klarifikasi terkait kendala yang terjadi. Dalam pertemuan tersebut, terungkap bahwa proses administrasi menjadi hambatan utama yang menyebabkan keterlambatan pencairan KJP Plus tahap pertama tahun ini.
Tidak hanya itu, Gubernur Pramono juga mengambil langkah cepat dengan menghubungi Direktur Utama Bank DKI. Dia meminta agar seluruh proses administratif yang masih tertunda dapat segera diselesaikan, agar dana bantuan pendidikan tersebut bisa segera dicairkan kepada para peserta didik penerima.
"Karena KJP ini ditunggu bagi masyarakat yang tidak mampu, yang memang sangat membutuhkan untuk pendidikan anak dan keluarganya. Saya minta untuk diselesaikan dalam minggu ini," ujar Pramono pada Rabu, (9/4/2025).
2. Faktor Penyebab Dana KJP Belum Cair
Dari hasil koordinasi lintas pihak, diketahui bahwa penyebab utama dana KJP Plus Tahap I 2025 belum cair mencakup beberapa hal:
- Dokumen Administrasi yang Belum Lengkap
Proses verifikasi data penerima masih berlangsung, khususnya bagi peserta didik yang baru masuk atau mengalami perubahan data pribadi.
- Sinkronisasi Data dengan Bank Penyalur
Sistem antara Dinas Pendidikan dan Bank DKI masih membutuhkan sinkronisasi agar dana bisa tersalur ke rekening masing-masing penerima tanpa kendala teknis.
- Perubahan Kebijakan Teknis dan Anggaran
Beberapa penyesuaian di tingkat kebijakan juga menjadi faktor pendukung tertundanya pencairan, meskipun secara prinsip anggaran sudah tersedia.