Ogah Disuruh Cari Pinjaman Uang, Pria di Riau Dibunuh Istrinya

5 hours ago 1

Ogah Disuruh Cari Pinjaman Uang, Pria di Riau Dibunuh Istrinya

Pria DIbunuh istrinya sendiri (foto: freepik)

RIAU – Warga Desa Tani Makmur, Kecamatan Rengat Barat, Kabupaten Indragiri Hulu, Riau, dikejutkan kasus penganiayaan yang berujung pada kematian.

Thomson Rikardo Gultom warga Desa Tani Makmur, ditemukan tewas dengan luka serius di bagian kepala akibat senjata tajam. Setelah diselidiki ternyata pelaku pembunahan adalah istrinya sendiri, berinisial EN (40). 

Kapolres Indragiri Hulu, AKBP Fahrian Saleh Siregar mengatakan, bahwa istri sempat membantah terkait luka-luka yang ada di tubuh suaminya. Korban sendiri sempat dibawa ke rumah sakit.

"Awalnya pihak medis mempertanyakan asal luka pada kepala korban, namun istrinya, EN, berulang kali mengatakan tidak mengetahui penyebabnya. Kita kemudian melakukan penyelidikan," jelas Fahrian kepada wartawan, Kamis (24/5/2025).

Karena kecurigaan, tim gabungan dari Polres Inhu dan Polsek Rengat Barat langsung melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) di rumah korban, yang terletak di Line II RT 03 RW 01, Desa Tani Makmur. Dari hasil pemeriksaan awal ditemukan sejumlah kejanggalan yang mendorong penyelidikan lebih lanjut. Autopsi pun dilakukan oleh tim Dokkes Polda Riau.

"Setelah melakukan serangkai pemeriksaan saksi dan barang bukti, disimpulkan pelaku adalah istri korban. Pelakunya akhirnya mengakui perbuatanya," tukasnya.

Read Entire Article
Sinar Berita| Sulawesi | Zona Local | Kabar Kalimantan |