Pramono Pastikan Pembangunan Patung MH Thamrin Tak Pakai APBD

6 hours ago 2

Felldy Utama , Jurnalis-Sabtu, 26 April 2025 |23:15 WIB

Pramono Pastikan Pembangunan Patung MH Thamrin Tak Pakai APBD

Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung (foto: Okezone)

JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung memastikan pembangunan patung MH Thamrin, tidak akan menggunakan anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD). Pemerintah Provinsi (Pemprov) akan berusaha mencari sumber pendanaan lainnya.

"Jadi yang pertama untuk Patung MH Thamrin, saya sedang mengupayakan tidak menggunakan dana APBD," kata Pramono di Silang Selatan Monas, Jakarta Pusat, Sabtu (26/4/2025).

Pramono menjelaskan, jika menggunakan APBD, maka pembangunannya bisa memakan waktu yang lama. Di sisi lain, kata dia, di Jakarta, Pemprov bisa berupaya untuk mendapatkan anggaran dari sumber lainnya.

"Apakah CSR, atau KLB, atau SLF, dan macam-macam. Saya berharap ini bisa dibangun pada tahun ini. Jadi intinya bukan dana APBD," ujarnya.

Diberitakan sebelumnya, Pramono mengungkapkan bahwa pihaknya akan segera membangun patung MH Thamrin dalam waktu dekat. Nantinya, tiruan tersebut akan ditempatkan di Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat.

Pramono menjelaskan awal mula rencana ini muncul. Menurutnya hal itu setelah dirinya menyoroti adanya patung MH Thamrin dengan berukuran kecil, tapi ditempatkan di Jalan Medan Merdeka Selatan.

Read Entire Article
Sinar Berita| Sulawesi | Zona Local | Kabar Kalimantan |