Prediksi Timnas Indonesia vs Korea Utara U-17 di Perempatfinal Piala Asia U-17 2025: Garuda Asia Sanggup Menang?

4 days ago 10

 Garuda Asia Sanggup Menang?

Timnas Indonesia U-17 siap hadapi Korea Utara di perempatfinal Piala Asia U-17 2025. (Foto: PSSI)

PREDIKSI Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-17 vs Korea Utara u-17 di perempatfinal Piala Asia U-17 2025 akan dibahas Okezone di artikel ini. Sejauh ini, kedua tim bisa dikatakan memiliki kans yang sama, namun peluang Timnas Indonesia U-17 untuk memetik kemenangan terbilang besar.

Laga krusial yang digelar di Stadion King Abdullah Sports City Hall, Jeddah, Arab Saudi itu tepatnya akan berlangsung pada malam ini, Senin (14/4/2025) pukul 21.00 WIB. Garuda Asia lolos ke perempatfinal dengan status juara Grup C, sementara Korea Utara U-17 merupakan runner-up Grup D.

1. Korea Utara U-17 Berpotensi Kalah

Korea Utara U-17 memang pernah dua kali juara Piala Dunia U-17, tepatnya pada edisi 2010 dan 2014. Namun, skuad mereka yang saat ini jelas berbeda.

Apalagi Korea Utara U-17 harus susah payah untuk bisa lolos ke perempatfinal Piala Asia U-17 2025. Tergabung di Grup D bersama Tajikistan, Oman, dan Iran, Korea Utara U-17 hanya bisa finis kedua dengan 5 poin.

Korea Utara U-17 memang tak terkalahkan sejauh ini, namun mereka hanya bisa menang sekali dan dua laga sisanya berakhir imbang. Dari tiga laga itu, Korea Utara U-17 mencetak 5 gol dan kebobolan 3 gol.

 PSSI) Susunan pemain Timnas Indonesia U-17 (Foto: PSSI)

Melihat gawang timnya sudah tiga kali kebobolan, pelatih Korea Utara U-17, O Thae Song pun khawatir. Apalagi saat ditahan Oman 2-2 di partai pamungkas Grup D, menurut O Thae Song masalah pertahanan wajib diperbaiki jika tak mau dihajar Timnas Indonesia U-17 yang selama di fase grup selalu menang dengan mencetak 7 gol dan 1 kebobolan.

“Kami kebobolan dua gol malam ini, meskipun kami lebih menekankan pertahanan,” ujar Thae Song dikutip dari laman resmi Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC).

“Kami harus memperbaiki area itu di pertandingan mendatang,” tambahnya.

Read Entire Article
Sinar Berita| Sulawesi | Zona Local | Kabar Kalimantan |