Singapura Siap-siap Hadapi Banyak 'Guncangan' soal Tarif Impor Trump

5 hours ago 3

CNN Indonesia

Sabtu, 05 Apr 2025 05:00 WIB

PM Wong sebut Singapura bersiap hadapi banyak guncangan usai penetapan tarif impor baru oleh pemerintah Donald Trump. PM Singapura Lawrence Wong. Foto: Tangkapan layar twitter @LawrenceWongST

Jakarta, CNN Indonesia --

Perdana Menteri Singapura, Lawrence Wong mengatakan bahwa negaranya harus bersiap menghadapi lebih banyak guncangan, usai tarif resiprokal yang ditetapkan pemerintah Amerika Serikat.

Wong mengatakan ketenangan dan stabilitas global tidak akan kembali dalam waktu dekat usai kebijakan tersebut.

"Kita tidak bisa berharap bahwa aturan yang melindungi negara-negara kecil akan tetap berlaku. Saya sampaikan ini kepada Anda agar kita semua bersiap secara mental," kata Wong.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Agar kita tidak lengah. Jangan sampai kita terbuai oleh rasa puas diri. Risikonya nyata. Taruhannya tinggi," imbuhnya.

Namun, ia meyakinkan jika Singapura tetap teguh dan bersatu. Dia menyebut Singapura akan bertahan di tengah situasi yang ia sebut sebagai "permasalahan dunia" dan berpotensi kuat akan menjadi perang dagang global.

Wong menambahkan Singapura perlu bersikap jernih tentang bahaya yang tengah berkembang di dunia, termasuk lembaga-lembaga yang semakin melemah dan norma-norma internasional yang terkikis.

Menurut dia, kondisi itu bisa menyebabkan semakin banyak negara bertindak berdasarkan kepentingan pribadi yang sempit, dan menggunakan kekuatan atau tekanan untuk mencapai apa yang mereka inginkan dalam realitas dunia yang keras saat ini.

"Kami akan tetap waspada. Kami akan membangun kemampuan kami. Kami akan memperkuat jaringan kemitraan kami dengan negara-negara yang memiliki pemikiran yang sama," kata Wong.

"Kami lebih siap daripada banyak negara lain, dengan cadangan kami, kohesi kami, dan tekad kami," imbuhnya.

(thr/dna)

Read Entire Article
Sinar Berita| Sulawesi | Zona Local | Kabar Kalimantan |