Tahlilan 7 Hari Kepergian Titiek Puspa, Keluarga: Banyak yang Mencintai Eyang (Foto: Okezone)
JAKARTA - Keluarga besar menggelar tahlilan tujuh hari wafatnya Titiek Puspa, sang legenda musik Indonesia pada Kamis, 17 April 2025. Acara tersebut berlangsung di Auditorium Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK), Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
Sesuai dengan wasiat almarhumah semasa hidup, seluruh tamu undangan yang hadir, termasuk awak media, mengenakan busana serba putih. Nuansa putih mendominasi acara sebagai simbol ketulusan dan cinta yang pernah ditanamkan Titiek Puspa selama hidupnya. Acara pengajian berlangsung khidmat dan dihadiri oleh keluarga, sahabat, serta rekan-rekan sesama artis. Petty Tunjungsari, putri sulung almarhumah, turut hadir mewakili keluarga. Sejumlah figur publik juga tampak memberikan penghormatan, seperti Inul Daratista dan suaminya Adam Suseno, Iis Dahlia, Elvi Sukaesih, Camelia Malik, hingga Ivan Gunawan.

“Di malam yang penuh hikmah dan haru ini, rasanya Eyang ingin kita tetap tersenyum. Karena itu yang beliau harapkan. Atas nama keluarga besar Eyang Hj. Titiek Puspa, kami mengucapkan terima kasih yang sedalam-dalamnya atas kehadiran semua yang telah meluangkan waktu untuk hadir di malam ke-7 wafatnya Eyang,” ujar Petty dari atas panggung.
Petty mengaku terharu melihat banyaknya ungkapan duka dan cinta kasih dari masyarakat, baik secara langsung maupun melalui media sosial. Ia mengapresiasi berbagai bentuk penghormatan yang diberikan, termasuk lagu-lagu dan narasi menyentuh yang dibagikan banyak orang.
“Saya kagum melihat kecintaan dari teman-teman dan kerabat. Mereka mengekspresikan rasa kehilangan dengan cara yang indah, mengirimkan lagu-lagu dan menulis lirik seindah puisi,” kata Petty.
“Tujuh hari ini saya banyak membaca narasi penuh kasih dan kedamaian. Saya bahkan sempat berdialog dalam hati dengan ibu saya, ‘Mah, demi langit, apa yang sebenarnya Mama tanam sampai kami, anak cucu Mama, bisa menuai tsunami cinta kasih dari begitu banyak orang yang mencintaimu?’” tambahnya penuh haru.
Tahlilan malam itu dipimpin oleh Ustadz Das’ad Latif dan juga dihadiri puluhan anak yatim dari Yayasan Latansa Salaf, menambah kekhusyukan suasana.
Titiek Puspa berpulang pada 10 April 2025 di Rumah Sakit Medistra, Jakarta Selatan, setelah mengalami pendarahan otak di bagian kiri. Perempuan yang dikenal lewat lagu legendaris Kupu-Kupu Malam itu wafat dalam usia 87 tahun. Ia sempat menjalani aktivitas padat, termasuk syuting program televisi, sebelum akhirnya mengalami kelelahan berat.
(aln)