Top Skor Piala Asia U-17 2025: Evandra Cuma Kalah dari 2 Juara

2 hours ago 2

CNN Indonesia

Senin, 21 Apr 2025 10:50 WIB

Gelandang Timnas Indonesia U-17 Evandra Florasta hanya kalah dari dua pemain Uzbekistan dalam perebutan top skor Piala Asia U-17 2025. Evandra Florasta mencetak tiga gol di Piala Asia U-17 2025. (Dok PSSI)

Jakarta, CNN Indonesia --

Gelandang Timnas Indonesia U-17 Evandra Florasta hanya kalah dari dua pemain Uzbekistan dalam perebutan top skor Piala Asia U-17 2025.

Ajang sepak bola tertinggi untuk usia 17 tahun di kawasan Asia baru saja usai. Uzbekistan menjadi juara pada edisi tahun ini. Tim muda Serigala Putih selalu meraih kemenangan sejak laga pertama hingga partai puncak.

Perjalanan Timnas Uzbekistan U-17 menuju juara disokong pemain-pemain berbakat, termasuk pencetak gol andal. Asilbek Aliev menjadi pencetak gol terbanyak di Piala Asia U-17 2025 dengan lima kali menjaringkan bola ke gawang lawan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sementara di peringkat kedua top skor juga dihuni pilar Uzbekistan yakni Sadriddin Khasanov yang mencetak empat gol.

Pemain Garuda Asia Evandra Florasta yang tiga kali membobol gawang lawan sepanjang keikutsertaan Indonesia di Piala Asia U-17 ada di peringkat ketiga.

Selain Evandra terdapat empat pemain lain yang juga mencetak tiga gol yakni Kim Eun Seong (Korea Selatan), Minato Yoshida (Jepang), Ri Kang Rim (Korea Utara), dan Jamshidbek Rustamov (Uzbekistan).

Banner Artikel - Pencak Silat CNN Indonesia

Pemain lain dari Indonesia yang juga mencatatkan nama di papan skor adalah Fadly Alberto Hengga dan Muhamad Zahaby Gholy yang masing-masing mencetak dua gol.

Jumlah gol Fadly dan Gholy sama seperti 12 pemain lain dari berbagai negara.

Piala Asia U-17 2025 menghasilkan 101 gol dalam 31 pertandingan dan memiliki rata-rata jumlah gol 3,26 per pertandingan.

Daftar Top Skor Piala Asia U-17 2025:

5 gol: Asilbek Aliev (Uzbekistan)
4 gol: Sadriddin Khasanov (Uzbekistan)
3 gol: Evandra Florasta (Indonesia), Kim Eun Seong (Korea Selatan), Minato Yoshida (Jepang), Ri Kang Rim (Korea Utara), Jamshidbek Rustamov (Uzbekistan)

[Gambas:Video CNN]

(nva/rhr)

Read Entire Article
Sinar Berita| Sulawesi | Zona Local | Kabar Kalimantan |