Fahmi Firdaus
, Jurnalis-Sabtu, 10 Mei 2025 |13:48 WIB
Aksi Simpatik Prajurit TNI AD, Penuhi Asupan Gizi Anak Papua di Pedalaman
TIMIKA - Komandan Satuan Tugas (Dansatgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Letkol Inf M. Slamet Wijaya, menunjukkan empatinya dengan membagikan susu kepada anak-anak Papua. Hal ini dalam rangka mendukung kesehatan dan pemenuhan gizi anak-anak di lokasi TMMD.
Kegiatan ini dilakukan saat meninjau program TMMD di Kampung Pigapu, dengan harapan dapat membantu pemenuhan asupan gizi anak-anak serta menumbuhkan semangat kebersamaan antara TNI dan masyarakat.
“Anak-anak pun tampak antusias dan senang menerima susu yang dibagikan, yang menjadi simbol perhatian dan kasih sayang dari TNI,”ujar Letkol Slamet, Sabtu (10/5/2025).
“Kami berharap, dengan adanya pembagian susu ini, anak-anak dapat tumbuh sehat dan kuat. Ini adalah salah satu bentuk kepedulian kami terhadap masa depan mereka, karena anak-anak adalah generasi penerus bangsa yang harus kita jaga dan lindungi,” sambungnya.
Letkol Slamet juga berharap kegiatan seperti ini dapat mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat.