Bos LPS Ungkap Peran Jaga Stabilitas Ekonomi RI di Tengah Gejolak Global

10 hours ago 2

Bos LPS Ungkap Peran Jaga Stabilitas Ekonomi RI di Tengah Gejolak Global

LPS Jaga Stabilitas Ekonomi RI (Foto: Okezone)

JAKARTA - Ketua Dewan Komisioner Lembaga Penjamin Simpanan (LPS), Purbaya Yudhi Sadewa mengungkapkan peran krusial LPS dalam menjaga stabilitas perekonomian nasional, bahkan dalam situasi yang menantang.

Purbaya menjelaskan bagaimana langkah-langkah strategis LPS telah membantu menopang perbankan dan kepercayaan masyarakat.

1. Soroti Bank Sentral Naikkan Suku Bunga

Purbaya menyoroti momen ketika Bank Sentral Amerika Serikat (AS) menaikkan suku bunga secara agresif beberapa tahun lalu, yang memaksa banyak bank sentral dunia, termasuk Indonesia, untuk ikut menaikkan suku bunga acuannya hingga mencapai 6 persen.

Dia menjelaskan bahwa pada saat itu, ekonomi Indonesia baru saja pulih dari krisis 2020 dengan pertumbuhan rata-rata sekitar 2,9 persen. Jika dihantam dengan kenaikan suku bunga tinggi, perekonomian berisiko kembali terpuruk.

"Nah untungnya saya nemu itu kebijakan tingkat bunga penjaminan. Jadi saya enggak ikut naikin dengan agresif, saya naikin sedikit aja. Jadi memberikan ruang bagi perbankan untuk terus hidup, masih bisa tumbuh dan bunga pinjaman juga enggak naik," kata Purbaya Dalam podcast "The Fundamentals" IDX Channel, Rabu (2/7/2025).

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari

Follow

Berita Terkait

Telusuri berita finance lainnya

Read Entire Article
Sinar Berita| Sulawesi | Zona Local | Kabar Kalimantan |