Bos Timnas Malaysia Kirim Ancaman ke Vietnam Jelang Duel

6 hours ago 1

CNN Indonesia

Selasa, 22 Apr 2025 16:37 WIB

CEO Timnas Malaysia Rob Friend mengirimkan ancaman untuk Vietnam jelang pertarungan di Kualifikasi Piala Asia 2027. Malaysia vs Vietnam akan bentrok di Kualifikasi Piala Asia 2027. www.affmitsubishielectriccup.com)

Jakarta, CNN Indonesia --

CEO Timnas Malaysia Rob Friend mengirimkan ancaman untuk Vietnam jelang pertarungan di Kualifikasi Piala Asia 2027.

Malaysia akan menjamu Vietnam dalam pertandingan putaran ketiga Kualifikasi Piala Asia 2027 di Stadion Bukit Jalil, Kuala Lumpur, 10 Juni mendatang.

CEO timnas Malaysia, Rob Friend, yakin Harimau Malaya akan berbondong-bondong datang menyusul kembalinya bermain di Bukit Jalil. Suporter Malaysia akan membuat Vietnam berdebar.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kami sangat gembira menyambut Vietnam di Bukit Jalil pada tanggal 10 Juni untuk apa yang menjanjikan akan menjadi pertemuan yang mendebarkan," kata Friend dikutip dari NST.

Dengan kapasitas lebih dari 80.000, Stadion Nasional Bukit Jalil diharapkan menyediakan atmosfer yang dibutuhkan Malaysia untuk mengatasi salah satu tim terkuat di Asia Tenggara.

Vietnam yang mengalahkan Laos 5-0 dalam pertandingan pembuka mereka kini memimpin Grup C unggul selisih gol dari Malaysia juga memperoleh tiga poin usai menang dari Nepal 2-0.

Banner Artikel - Pencak Silat CNN Indonesia

"Ini lebih dari sekadar kualifikasi. Ini adalah momen bagi warga Malaysia untuk bersatu di belakang Harimau Malaya dan menunjukkan kekuatan semangat kebangsaan kita," ucap Friend.

"Kami tengah membangun sesuatu yang istimewa, jadi kami gembira dapat bertemu para penggemar kami di Bukit Jalil dan menjadikan malam ini sebagai malam yang tak terlupakan," ujar Friend menambahkan.

[Gambas:Video CNN]

(har)

Read Entire Article
Sinar Berita| Sulawesi | Zona Local | Kabar Kalimantan |