Buntut Perjalanan ke Jepang Tak Izin, Wamendagri Panggil Lucky Hakim Siang Ini

1 week ago 12

Felldy Utama , Jurnalis-Selasa, 08 April 2025 |13:07 WIB

Buntut Perjalanan ke Jepang Tak Izin, Wamendagri Panggil Lucky Hakim Siang Ini

Bupati Indramayu Lucky Hakim. Foto: Dok Okezone.

JAKARTA - Wakil Menteri Dalam Negeri RI (Wamendagri) Bima Arya Sugiarto dijadwalkan memanggil Bupati Indramayu Lucky Hakim, Selasa (8/4/2025) siang ini. Hal tersebut akan berlangsung di Kantor Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), sekira pukul 13.00 WIB.

"Ya benar (akan ada pemanggilan) jam 13.00," kata Bima Arya saat saat dikonfirmasi.

Bima Arya juga memastikan pemanggilan terhadap Lucky Hakim ini berkaitan dengan kegiatan Bupati Indramayu tersebut melakukan perjalanan ke Jepang.

Wamendagri mengatakan, nantinya Kemendagri bakal meminta penjelasan lebih jauh perihal alasan Lucky Hakim pergi ke Jepang namun tanpa mengantongi izin.

"Iya betul (minta penjelasan Lucky Hakim)," ujarnya.

Berdasarkan informasi yang diterima, pemanggilan terhadap Lucky Hakim itu akan berlangsung di Ruang Kerja Wakil Menteri Dalam Negeri RI (Wamendagri), Gedung B, Kemendagri.

(Puteranegara Batubara)

Read Entire Article
Sinar Berita| Sulawesi | Zona Local | Kabar Kalimantan |