Gaji ke-13 Pensiunan PNS Kapan Cair?amp;nbsp;

4 hours ago 1

Feby Novalius , Jurnalis-Selasa, 22 April 2025 |09:25 WIB

Gaji ke-13 Pensiunan PNS Kapan Cair? 

Gaji ke-13 pensiunan PNS kapan cair? (Foto: Okezone.com)

JAKARTA - Gaji ke-13 pensiunan PNS kapan cair? menarik untuk diketahui. Pasalnya, gaji ke-13 merupakan salah satu bentuk penghargaan dari pemerintah kepada para pensiunan Pegawai Negeri Sipil (PNS) atas jasa-jasa mereka selama mengabdi kepada negara. 

Presiden Prabowo sudah menyampaikan bahwa gaji ke-13 bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) baik PPPK, PNS, TNI, Polri, Hakim cair pada Tahun Ajaran Baru Sekolah, yakni pada bulan Juni 2025.

"Gaji ke-13 akan dibayar pada awal tahun ajaran baru sekolah yaitu bulan Juni tahun 2025," kata Prabowo. 

Prabowo mengatakan THR dan gaji ke-13 tahun 2025 akan diberikan kepada seluruh aparatur negara di pusat dan di daerah termasuk PNS, pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja, prajurit TNI dan Polri, para hakim serta para pensiunan dengan jumlah total mencapai 9,4 juta penerima.

"Untuk THR dan gaji ke13, besaran pemberiannya adalah bagi ASN pusat, Prajurit TNI-Polri dan hakim meliputi gaji pokok, tunjangan melekat dan tunjangan kinerja," ujarnya. 

Dengan adanya regulasi tersebut, pencairan gaji ke-13 bagi para pensiunan PNS menjadi lebih pasti dan terjadwal, memberikan kepastian bagi para pensiunan dalam merencanakan keuangan mereka di pertengahan tahun 2025. 

Read Entire Article
Sinar Berita| Sulawesi | Zona Local | Kabar Kalimantan |