Kompak Cetak Gol Pekan Ini, Stefano Lilipaly dan Witan Sulaeman Dipanggil ke Timnas Indonesia?

18 hours ago 2

Kompak Cetak Gol Pekan Ini, Stefano Lilipaly dan Witan Sulaeman Dipanggil ke Timnas Indonesia?

Stefano Lilipaly dan Witan Sulaeman kala berlaga. (Foto: Instagram)

STEFANO Lilipaly dan Witan Sulaeman kompak cetak gol pada pekan ini. Akankah penampilan apik mereka membuat keduanya dipanggil ke Timnas Indonesia?

Ya, kiprah manis ditunjukkan Stefano Lilipaly dan Witan Sulaeman. Alhasil, klub yang dibela mereka, yakni Borneo FC dan juga Persija Jakarta, bisa meraih kemenangan.

stefano lilipaly borneo fc foto borneo fc

1. Stefano Lilipaly dan Witan Sulaeman Kompak Cetak Gol

Stefano Lilipaly tampil ciamik kala membela Borneo FC tandang ke markas Maruda United dalam laga lanjutan Liga 1 2024-2025. Main di Stadion Gelora Bangkalan pada Sabtu, 10 Mei 2025 sore WIB, Borneo FC menang dengan skor tipis 3-2.

Salah satu gol Borneo FC dalam laga itu disumbangkan oleh Lilipaly. Dia cetak gol penentu kemenangan pada menit ke-85 usai manfaatkan umpan dari Mariano Peralta.

Jejak manis Lilipaly diikuti Witan Sulaeman yang berlaga pada malam harinya. Jamu Bali United di Jakarta International Stadium (JIS), Witan juga sumbangkan 1 gol pada menit ke-53 usai manfaatkan umpan dari Maciej Gajos.

Berkat golnya, Persija Jakarta sukses meraih kemenangan dengan skor 3-0. Hasil ini hentikan tren negatif Persija yang belum menang di 2 laga terakhir.

Read Entire Article
Sinar Berita| Sulawesi | Zona Local | Kabar Kalimantan |