Penerima Beasiswa Indonesia Maju 4, Wamen Stella: Semua Anak Bangsa Miliki Hak Sama

5 hours ago 2

Rahma Anhar , Jurnalis-Selasa, 22 April 2025 |17:50 WIB

 Semua Anak Bangsa Miliki Hak Sama

Penerima Beasiswa Indonesia Maju 4, Wamen Stella: Semua Anak Bangsa Miliki Hak Sama (Foto: Instagram)

JAKARTA - Beasiswa dari Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) akan disalurkan dengan dua prinsip utama yakni kinerja akademik dan situasi finansial. Kebijakan ini menunjukkan bahwa negara berkomitmen hadir tidak hanya untuk individu dengan pencapaian akademik yang tinggi, tetapi juga untuk mereka yang mengalami kesulitan keuangan.

Pernyataan itu diberikan oleh Wakil Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi Stella Christie, lewat postingan di akun Instagram pribadinya, Selasa (22/4/2025). Stella mengumumkan penerima resmi Beasiswa Indonesia Maju (BIM) B4.

1. Beasiswa Indonesia Maju

Dalam penjelasannya, Stella menekankan bahwa inisiatif ini adalah bagian dari kesungguhan pemerintah untuk meningkatkan akses pendidikan tinggi secara adil dan merata.

“Saya sudah sempat bertemu, baik secara daring maupun langsung, dengan para penerima beasiswa ini pada sesi strategi bulan Desember lalu. Mudah-mudahan ada manfaatnya,” ujarnya.

Stella juga hadir langsung dalam acara Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas) untuk memberikan apresiasi kepada para penerima beasiswa dari berbagai daerah di Indonesia.

2. LPDP

Program BIM B4 merupakan bagian dari rangkaian beasiswa yang didukung oleh LPDP dan dilaksanakan bekerja sama dengan Community Scientech. Selain BIM B4, pemerintah juga telah mengalokasikan dana sebesar Rp14,698 triliun untuk program KIP Kuliah, serta Rp1,2 triliun untuk Beasiswa Pendidikan Indonesia (BPI) yang ditujukan bagi para dosen.

Read Entire Article
Sinar Berita| Sulawesi | Zona Local | Kabar Kalimantan |