Tim iNews TV
, Jurnalis-Selasa, 15 April 2025 |15:26 WIB
Sindikat uang palsu jaringan Bogor terbongkar, polisi tangkap 8 pelaku. (Foto: GTV)
JAKARTA – Jajaran Reskrim Polsek Metro Tanah Abang berhasil membongkar sindikat pengedar uang palsu lintas kota yang meresahkan. Salah satu pelaku ditangkap di lobi sebuah hotel kawasan Taman Sari, Jakarta Barat, saat hendak melakukan transaksi.
Pelaku yang diketahui bekerja sebagai manajer humas di sebuah maskapai penerbangan ini berperan sebagai penjual. Ia mengedarkan uang palsu pecahan Rp100 ribu dengan total senilai Rp1 miliar, yang dijual seharga Rp330 juta.
Polisi juga menangkap seorang pelaku lain yang berada di dalam mobil di lokasi yang sama. Dari hasil penggerebekan lanjutan, petugas menemukan ratusan lembar uang palsu rupiah dan dolar yang disembunyikan di belakang sofa sebuah kamar hotel di Taman Sari.
Pengungkapan ini merupakan hasil pengembangan dari temuan uang palsu di gerbong kereta di Stasiun Tanah Abang beberapa waktu lalu.
Tak berhenti di situ, polisi juga menggerebek rumah di Perumahan Griya Melati 1, Kota Bogor, Jawa Barat, yang dijadikan tempat produksi uang palsu. Di sana, dua pelaku diringkus bersama barang bukti tumpukan uang palsu siap edar serta lembaran uang palsu yang belum dipotong.
Kedua pelaku mengaku telah memproduksi uang rupiah dan dolar palsu sejak enam bulan lalu. Saat ini, polisi telah mengamankan delapan orang yang diduga terlibat dalam sindikat tersebut. (Dwinarto)
(Tuty Ocktaviany)