Sutradara Ungkap Keseruan Arab Maklum Season 3: Girl From Dubai, Hadirkan Kejutan yang Mengguncang

13 hours ago 2

 Girl From Dubai, Hadirkan Kejutan yang Mengguncang

Sutradara Ungkap Keseruan Arab Maklum Season 3: Girl From Dubai, Hadirkan Kejutan yang Mengguncang (Foto: Vision+)

JAKARTA – Setelah sukses dengan dua musim sebelumnya, Arab Maklum kembali hadir di season ketiga dengan judul Girl From Dubai. Streaming dengan klik di sini. Series komedi keluarga yang selalu ditunggu-tunggu ini semakin seru dan segar berkat sentuhan Martin Anugrah, yang kembali berperan ganda sebagai sutradara sekaligus pemeran karakter Aseng.

Martin Anugrah mengungkapkan setiap musim Arab Maklum selalu berusaha menghadirkan dinamika baru tanpa meninggalkan esensi komedinya.

“Kalau kita lihat di season 1, kita pakai situasi keluarga Arab yang ada di Jakarta dan berhadapan dengan lingkungannya, jadi ditabrakan di situ,” jelasnya.

Fanny Ghassani Antusias Perankan Maysarah di Series Arab Maklum 3, Bawa Nuansa Baru! Fanny Ghassani Antusias Perankan Maysarah di Series Arab Maklum 3, Bawa Nuansa Baru!

“Season 2, kita bawa keluarga Arab ke Bali. Nah, season 3 ini, kita hadirkan sebuah elemen yang bisa ‘mengguncang’ keluarga Arab ini,” lanjut Martin dalam Press Conference Series Arab Maklum 3.

Elemen yang dimaksud Martin adalah sosok Girl From Dubai, karakter baru yang datang dari Dubai dan secara tak terduga mengubah kehidupan keluarga Arab yang selama ini penuh warna.

“Keadaan yang tadinya biasa-biasa aja, kita hadirkan elemen yang bikin makin situasi lucu. Ini jadi pemicu kekacauan baru yang segar dan kocak,” tambahnya.

Meski menghadirkan kejutan, Martin menekankan formula komedi yang digunakan tetap sama, komedi klasik yang mengandalkan situasi, karakter kuat, dan interaksi absurd antar anggota keluarga.

“Rumusnya masih sama, sebuah komedi klasik. Tapi kami bersyukur dengan kekuatan para pemain yang luar biasa sekali, assemble cast yang gokil,” kata Martin.

Di season ketiga ini, chemistry antaraktor justru semakin matang dan mengocok perut. Martin juga menyampaikan rasa syukurnya bisa terus bekerja dengan tim yang penuh energi positif dan kreativitas tinggi.

Read Entire Article
Sinar Berita| Sulawesi | Zona Local | Kabar Kalimantan |