Berteduh di Ruko, Pemuda di Bogor Dibegal Kawanan Bandit

7 hours ago 5

Berteduh di Ruko, Pemuda di Bogor Dibegal Kawanan Bandit

Pelaku begal (foto: freepik)

BOGOR - Pemuda bernama Eril Arya Saputra (21), diduga menjadi korban begal di sekitaran Air Mancur, Kota Bogor, Bogor, Jawa Barat. Beruntung nyawa korban selamat, tetapi handphone raib digondol para pelaku.

Kakak korban Adi Wirman (33), mengatakan peristiwa itu terjadi sekira pukul 15.30 WIB pada Jumat 25 April 2025. Awalnya, sang adik pulang ke rumah usai bekerja mengendarai motor menuju Ciomas.

"Jadi dia (Eril) baru pulang kerja pake motor," kata Adi kepada wartawan, Sabtu (26/4/2025).

Sesampainya di sekitaran Air Mancur, adiknya tersebut berhenti di depan salah satu ruko untuk berteduh. Tiba-tiba, korban dihampiri oleh sejumah orang tidak dikenal mengendarai motor.

"Nah di ruko itu ada yang deketin sembari meluk dari belakang jumlahnya 6 orang, ada dua motor. Satu motornya (boncengan) 3 orang," jelasnya.

Salah satu pelaku merampas kunci motor sembari menodongkan benda diduga senjata tajam ke arah pinggang. Tetapi, adiknya berusaha melawan dengan menendang motornya agar tidak diambil.

"Dia sempet nendang motornya biar jatoh, tapi handphonenya ikut jatoh terus dibawa sama itu pelaku. Diancam, sambil nempelin kayak benda tajam di pinggang dia. Adek gue ngelawan, kena si pelaku sendiri bagian perutnya (tergores)," ungkapnya.

Read Entire Article
Sinar Berita| Sulawesi | Zona Local | Kabar Kalimantan |