Jelang Barcelona vs Madrid di Copa del Rey, Badai Cedera Terjadi

5 hours ago 1

CNN Indonesia

Jumat, 25 Apr 2025 07:20 WIB

Laga final Copa del Rey antara Barcelona vs Real Madrid dihantam badai cedera. Kedua tim tidak akan bisa menurunkan kekuatan terbaik. Barcelona dan Real Madrid sama-sama diganggu cedera jelang final Copa del Rey. (AFP/FADEL SENNA)

Jakarta, CNN Indonesia --

Laga final Copa del Rey antara Barcelona vs Real Madrid dihantam badai cedera. Kedua tim tidak akan bisa menurunkan kekuatan terbaik.

Real Madrid mendapat kabar buruk jelang final Copa del Rey yang digelar pada Minggu (27/4) dini hari WIB. David Alaba dan Eduardo Camavinga masuk dalam daftar cedera.

Dua bintag tersebut menyusul Eder Militao dan Dani Carvajal yang juga mengalami cedera dan diprediksi absen di final. Kondisi itu membuat lini belakang Madrid benar-benar rawan dieksploitasi oleh Barcelona lantaran tidak bia memainkan formasi. terbaik.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kylian Mbappe dan Ferland Mendy disebut bakal bisa bermain saat laga final Copa del Rey digelar. Kedua pemain itu masih absen pada laga lawan Getafe dan tentunya kepastian mereka tampil di final Copa del Rey masih menunggu perkembangan terakhir.

Barcelona juga kehilangan Robert Lewandowski di laga final ini. Lewandowski mengalami cedera hamstring dan diprediksi tidak bisa tampil selama 2-3 pekan. Bukan hanya final Copa del Rey, Lewandowski juga diragukan bisa membela Barcelona di ajang Liga Champions.

Kehilangan Lewandowski jelas kerugian besar bagi Barcelona. Lewandowski adalah mesin gol utama Barcelona musim ini dengan torehan 40 gol dari 48 laga.

Banner Artikel - Pencak Silat CNN Indonesia

Selain Lewandowski, Barcelona juga tidak bisa memainkan Alejandro Balde. Daftar cedera Barcelona juga diisi oleh Marc Casado dan Marc Bernal.

Barcelona adalah pemegang rekor gelar juara Copa del Rey terbanyak dengan 31 gelar. Sedangkan Real Madrid memiliki 20 gelar Copa del Rey.

[Gambas:Video CNN]

(ptr)

Read Entire Article
Sinar Berita| Sulawesi | Zona Local | Kabar Kalimantan |