CNN Indonesia
Sabtu, 08 Nov 2025 11:21 WIB
Situasi SMA 72 Kelapa Gading, Jakarta Utara, masih dijaga pasca ledakan, Sabtu (8/11) pagi. (Kurniawan Fadilah/detikcom)
Jakarta, CNN Indonesia --
Gedung SMA 72 Kelapa Gading, Jakarta Utara, masih ditutup dan mendapat penjagaan pada Sabtu (8/11) pagi pasca-ledakan yang terjadi pada Jumat (7/11) siang.
Dikutip dari detik, pagar sekolah SMA 72 masih tampak tertutup rapat. Terlihat sejumlah petugas, baik dari kepolisian dan POM TNI AL, tampak berjaga di sekitar sekolah sekitar pukul 09.35 WIB.
Suasana di dalam sekolah terlihat sepi dan tidak tampak aktivitas di dalam sekolah. Pihak kepolisian sendiri telah selesai melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) kasus ledakan di SMA 72 pada Jumat malam.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Tim Gegana Polri terlihat membawa sebuah koper hitam besar dari lokasi ledakan SMA 72. Koper itu dibawa keluar petugas usai rampung melakukan olah TKP. Setelah itu pasukan Brimob mulai meninggalkan lokasi sekitar pukul 21.50 WIB.
"Giat olah TKP dinyatakan selesai jam 21.00 WIB," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Budi Hermanto saat dikonfirmasi wartawan pada Jumat malam
Namun, Budi belum menjelaskan hasil olah TKP ini. Katanya, polisi masih memerlukan waktu untuk merilis hasil olah TKP. Rencananya, polisi akan menggelar konferensi pers terkait hasil olah TKP ledakan di SMA 72 hari ini, Sabtu (8/11).
Insiden ledakan terjadi di SMA 72 saat ibadah salat Jumat sedang berlangsung. Lebih dari 50 orang mengalami luka, dan dua orang harus menjalani operasi.
Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo menyebutkan seorang terduga pelaku peledakan bangunan SMA 72 Jakarta telah ditemukan oleh Kepolisian. Terduga pelaku menjadi salah satu orang yang harus menjalani operasi, hingga belum bisa menjalani interogasi.
"Untuk terduga pelaku, saat ini sudah kita dapatkan. Anggota (Polri) sedang melakukan pendalaman terkait dengan identitas pelaku, kemudian juga lingkungan pelaku, termasuk rumah dan hal-hal lain yang saat ini sedang kita dalami," kata Sigit.
(har)

2 hours ago
2

















































