Reaksi Maia Estianty ketika Al Ghazali Dihujat Netizen karena Tak Bersikap Tegas

1 day ago 6

Reaksi Maia Estianty ketika Al Ghazali Dihujat Netizen karena Tak Bersikap Tegas

Reaksi Maia Estianty ketika Al Ghazali Dihujat Netizen karena Tak Bersikap Tegas. (Foto: Instagram/@maiaestiantyreal)

JAKARTA - Maia Estianty tak tinggal diam ketika netizen ramai menghujat Al Ghazali karena dianggap ‘planga-plongo’ dan tak tegas. Warganet menilai, Al tak membela ibu kandungnya dan lebih memilih Mulan Jameela mendampinginya di hari pernikahan.

Namun hal itu dibantah oleh Maia. “Al tegas kok. Tapi, jadwal kami memang tidak bisa diubah. Jangan salahkan siapa-siapa. Al paham kok siapa daddy dan ibunya,” katanya dikutip dari TikTok @maiaestianty, pada Senin (26/5/2025).

Maia Estianty kemudian memastikan, dirinya dan sang suami, Irwan Mussry akan hadir di pernikahan Al Ghazali dan Alyssa Daguise yang rencananya akan digelar pada 16 Juni mendatang. 

“Tidak usah menyalahkan siapa-siapa. Emang kerjaan suamiku kan jarang di Indonesia. Tapi nanti, di momen tersakral anakku, kami akan pulang sebentar. Setelah itu, akan pergi lagi,” ujar founder Duo Ratu tersebut.

Sebelumnya, Ahmad Dhani mengungkapkan, pernikahan Al Ghazali dan Alyssa Daguise akan digelar beberapa hari. Untuk dua hari pertama, momen bahagia keduanya akan digelar intimate, sementara di hari terakhir mengundang banyak tamu undangan.

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari

Follow

Berita Terkait

Telusuri berita celebrity lainnya

Read Entire Article
Sinar Berita| Sulawesi | Zona Local | Kabar Kalimantan |