Siapa Pemilik Supermarket Superindo? Ternyata Ini Orangnya

8 hours ago 3

Siapa Pemilik Supermarket Superindo? Ternyata Ini Orangnya

Siapa Pemilik Supermarket Superindo? Ternyata Ini Orangnya (Foto: Superindo)

JAKARTA - Siapa Pemilik Supermarket Superindo? ternyata ini orangnya. Menurut informasi terbaru, Superindo adalah produk dari kolaborasi strategis antara Salim Group, konglomerasi bisnis terbesar di Indonesia, dan Ahold Delhaize, perusahaan ritel multinasional asal Belanda.

Membawa merek dagang Ahold Delhaize, sekarang Superindo beroperasi di banyak negara di Eropa, Amerika Utara, dan Asia, termasuk di Belgia, Republik Ceko, Jerman, Yunani, Luksemburg, Belanda, Rumania, Serbia, AS, Indonesia, dan Portugal. Jaringan ritel ini membangun eksistensi yang kuat terutama di Indonesia, dengan membuka lebih dari 40 toko di Pulau Jawa dan bagian selatan Pulau Sumatra.

Pemilik Superindo

Dilansir dari situs resmi Superindo, Sabtu (19/4/2025), kolaborasi sejak tahun 1997 ini menunjukkan hubungan antara pemahaman kuat Salim Group tentang dinamika pasar Indonesia dengan keunggulan Ahold Delhaize dalam praktik ritel berskala internasional. Ahold Delhaize memiliki 51% saham, sedangkan Salim Group memiliki 49% saham PT Lion Super Indo, yang mengelola semua operasi Super Indo.

PT Lion Super Indo termasuk perusahaan ritel yang menjual produk makanan yang lebih dikenal dengan merek supermarket Superindo. Terlepas dari popularitasnya di Indonesia, perusahaan ini berbasis dan memiliki kantor pusat di Zaandam, Belanda.

Dengan slogannya yaitu “Lebih Segar, Lebih Hemat, dan Lebih Dekat.”, Superindo menempatkan kualitas dan kesegaran produk sebagai prioritas utama yang tercermin dalam setiap produk yang ditawarkan kepada pelanggan, sehingga Super Indo dikenal oleh pelanggan Indonesia sebagai penyedia berbagai produk kebutuhan sehari-hari yang segar. 

Read Entire Article
Sinar Berita| Sulawesi | Zona Local | Kabar Kalimantan |