Hasil Liga Inggris 2024-2025 Semalam: Arsenal vs Newcastle United 1-0, Leicester City vs Ipswich Town 2-0

8 hours ago 3

 Arsenal vs Newcastle United 1-0, Leicester City vs Ipswich Town 2-0

Para pemain Arsenal kala berlaga. (Foto: Arsenal)

HASIL Liga Inggris 2024-2025 menarik diulas. Sebab, sejumlah laga seru tersaji, di antaranya mempertemukan Arsenal vs Newcastle United hingga Leicester City vs Ipswich Town.

Ajang Liga Inggris 2024-2025 berlanjut semalam. Memasuki pekan ke-37, ada lima pertandingan yang digelar.

Arsenal vs Newcastle United

1. Arsenal vs Newcastle United

Salah satu laga seru yang tersaji mempertemukan Arsenal vs Newcastle United. Main di Stadion Emirates, London, Inggris, pada Minggu 18 Mei 2025 malam WIB, Arsenal menang tipis dengan skor 1-0.

The Gunners -julukan Arsenal- memang mendapat perlawanan sengit pada laga ini. Mereka bahkan tak bisa memanfaatkan peluang yang didapat di sepanjang babak pertama menjadi gol.

Pasalnya, pemain di lini pertahanan Newcastle tampil begitu solid. Alhasil, skor 0-0 terjaga hingga akhir laga babak pertama.

Baru pada pertengahan babak kedua, Arsenal akhirnya pecah kebuntuan. Ialah Declan Rice yang catatkan namanya di papan skor usai memanfaatkan umpan dari Martin Odegaard pada menit ke-55. Keunggulan Arsenal 1-0 ini berhasil terus dipertahankan hingga akhir laga.

Kemenangan tersebut membuat Arsenal total sudah mengemas 71 poin saat ini di klasemen sementara Liga Inggris 2024-2025. Mereka kini menempati posisi kedua di klasemen. Sementara Newcastle, mereka masih tertahan di urutan ketiga dengan 66 poin.

Read Entire Article
Sinar Berita| Sulawesi | Zona Local | Kabar Kalimantan |