Sambut Liga Super Malaysia 2025-2026, Kuala Lumpur City FC Tertarik Boyong 2 Pemain Keturunan Timnas Indonesia

6 hours ago 2

Sambut Liga Super Malaysia 2025-2026, Kuala Lumpur City FC Tertarik Boyong 2 Pemain Keturunan Timnas Indonesia

Kuala Lumpur City FC tertarik datangkan 2 pemain keturunan Timnas Indonesia. (Foto: PSSI)

KUALA LUMPUR - Klub asal Malaysia, Kuala Lumpur City FC dikabarkan tertarik memboyong dua pemain keturunan milik Timnas Indonesia. Hanya saja, dua pemain Timnas Indonesia itu masih menjadi misteri.

Seperti diketahui, Liga Super Malaysia musim ini telah berakhir. Kuala Lumpur City FC finis di peringkat keenam dengan koleksi 31 poin, hasil dari 11 kemenangan, empat imbang, dan sembilan kekalahan.

1. Bakal Datangkan 2 Pemain Keturunan Timnas Indonesia

Tampaknya ini menjadi hasil yang kurang memuaskan bagi klub ibukota Malaysia tersebut. Pihak manajemen Kuala Lumpur City FC pun langsung berfokus memperkuat kedalaman skuad untuk mengarungi musim depan.

Nah, menurut salah seorang sumber, Kuala Lumpur City FC saat ini tengah berupaya untuk mendatangkan 2 pemain naturalisasi Timnas Indonesia. Kabarnya, pihak klub berjuluk The City Boys itu telah menjalani negosiasi dengan agen pemain.

"KL City sedang merancang persiapan matang untuk musim baru mendatang,” ucap sumber tersebut, dikutip dari Harian Metro, Jumat (25/4/2025).

Rizky Ridho peluk Thom Haye kelar laga Tminas Indonesia vs Bahrain Aldi Chandra Okezone Rizky Ridho peluk Thom Haye kelar laga Tminas Indonesia vs Bahrain Aldi Chandra Okezone

"Sepertinya mereka tengah berupaya keras untuk mendatangkan pemain timnas Indonesia berdarah keturunan untuk bergabung dengan KL City musim depan,” sambungnya.

2. Pasti Pemain Berkualitas

Sumber tersebut tidak mengungkap secara pasti siapa sosok 2 pemain Timnas Indonesia. Namun dia menegaskan kalau pemain yang diincar merupakan pemain berkualitas.

Read Entire Article
Sinar Berita| Sulawesi | Zona Local | Kabar Kalimantan |