Tahun Lalu Ada 2, Kini Tak Ada Indonesia di 10 Hotel Terbaik di Dunia

9 hours ago 3

Jakarta, CNN Indonesia --

TripAdvisor belum lama ini mengumumkan Traveller's Choice Awards 2025 untuk kategori hotel terbaik di dunia, di mana Secrets Akumal Riviera Maya di Meksiko menempati peringkat teratas.

TripAdvisor sendiri merupakan platform online yang menyediakan ulasan, opini, dan informasi terkait perjalanan, hotel, restoran, aktivitas, dan penerbangan kepada pengguna.

Dalam peringkat 10 teratas daftar hotel terbaik di dunia 2025, tidak ada dari Indonesia. Padahal, dalam daftar hotel terbaik di dunia 2024 versi TripAdvisor, ada dua hotel yang berasal dari Indonesia.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dua hotel tersebut, yakni Adiwana Suweta dan Padma Resort Ubud, yang keduanya berlokasi di Bali. Pada 2023, Padma Resort Ubud juga masuk 10 besar hotel terbaik di dunia versi TripAdvisor.

Ketiadaan hotel dari Indonesia dalam daftar bergengsi ini tentu menjadi catatan bagi dunia perhotelan di tanah air. Asia Tenggara sendiri hanya punya satu perwakilan dalam daftar hotel terbaik di dunia 2025, yakni Grandvrio Ocean Resort Danang di Vietnam.

Untuk menempati peringkat 10 besar hotel terbaik di dunia versi TripAdvsior, hotel harus memperoleh ulasan terbaik terbanyak dari traveler.

Secrets Akumal Riviera Maya memiliki rata-rata mengesankan yaitu 4,8 dari 5 dengan lebih dari 13.000 ulasan untuk berada di posisi teratas daftar ini.

"Hotel ini memiliki kamar yang luas serta taman yang mengundang dan akses langsung ke pantai. Para pecinta kebugaran akan menuju pusat kebugaran, ruang uap, dan spa, sementara para petualang bersiap untuk menyelam dan wisata sepeda,' tulis TripAdvisor mengenai Secrets Akumal Riviera Maya.

"Ditambah lagi, lokasi resor yang ideal untuk snorkeling menambah aktivitas yang wajib dilakukan untuk liburan Anda. Anda akan menyukai prasmanan di tepi kolam renang, mencicipi tequila, dan berbagai pilihan tempat makan," tambah pernyataan itu.

(wiw)

[Gambas:Video CNN]

Read Entire Article
Sinar Berita| Sulawesi | Zona Local | Kabar Kalimantan |