Media Belanda Bocorkan 2 Pemain Keturunan yang Akhirnya Perkuat Timnas Indonesia: Mimpi Jadi Kenyataan!

6 hours ago 1

Ramdani Bur , Jurnalis-Selasa, 22 April 2025 |10:26 WIB

 Mimpi Jadi Kenyataan!

Timnas Indonesia semakin kuat dari tahun ke tahun. (Foto: Instagram/@kevindiks2)

MEDIA Belanda, Voetbal Primeur, dikenal kredibel saat menyebutkan nama-nama pemain berdarah Belanda yang segera menjalani proses naturalisasi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI). Dalam sebuah podcast yang dipimpin Dennie van Laar pada September 2024, Voetbal Primeur, mengungkap Kevin Diks dan Ole Romeny segera mengambil sumpah WNI.

1. Proses Naturalisasi Ole Romeny dan Kevin Diks Dibocorkan Voetbal Primeur

“Ole Romeny yang juga ikut bergabung di acara ini juga masih berlangsung (proses naturalisasinya). Kevin Diks juga mungkin akan bergabung juga, setidaknya dia masih mempertimbangkannya,” kata Dennie van Laar, Okezone mengutip dari Voetbal Primeur pada September 2024.

 Instagram/@erickthohir) Kevin Diks saat diperkenalkan sebagai calon pemain Timnas Indonesia pada Oktober 2024. (Foto: Instagram/@erickthohir)

Tak lama setelah ucapan di atas, Kevin Diks tiba di Indonesia pada Oktober 2024 untuk memulai proses naturalisasi. Selanjutnya pada November 2024, bek FC Copenhagen ini langsung menjalani debut saat Timnas Indonesia menjamu Jepang di matchday kelima Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Sementara itu, Ole Romeny tiba di Indonesia pada November 2024. Ia baru mendapatkan paspor Indonesia pada awal Maret 2025, dan menjalani debut bersama Timnas Indonesia di bulan yang sama, tepatnya saat bersua Australia di matchday tujuh Grup C, Kamis 20 Maret 2025.

Selain dua nama di atas, ada nama lain yang disinggung Dennie van Laar. Tak tanggung-tanggung, tujuh nama sekaligus di-mention jurnalis asal Belanda ini.

“Kekuatan Timnas Indonesia bisa naik secara signifikan berkat bantuan nama-nama baru seperti Mitchel Bakker, Jairo Riedewald, Pascal Struijk, Jayden Oosterwolde, Ole Romeny, Ryan Flamingo, Tristan Gooijer dan Million Manhoef. Seorang penyerang baru sepertinya juga segera bergabung,” kata Dennie van Laar di akun X-nya @DennievanLaar, pada Januari 2025.

Read Entire Article
Sinar Berita| Sulawesi | Zona Local | Kabar Kalimantan |