Momen Intimate Wedding di KUA: Sederhana Namun Penuh Makna

6 hours ago 2

Momen <i>Intimate Wedding</i> di KUA: Sederhana Namun Penuh Makna

Intimate wedding di KUA. (Foto: IG)

JAKARTA - Dalam beberapa tahun terakhir, tren pernikahan sederhana kembali naik daun, terutama di kalangan generasi muda. Di tengah mahalnya biaya resepsi dan tekanan sosial akan kemewahan pernikahan, banyak pasangan kini mulai melirik menikah di Kantor Urusan Agama (KUA) sebagai pilihan yang tidak hanya hemat biaya, tetapi juga sarat makna.

Menikah di KUA bukan berarti kehilangan momen sakral atau kebahagiaan. Justru, dalam kesederhanaannya, banyak pasangan menemukan ketulusan dan kehangatan yang lebih nyata, apalagi jika didampingi oleh orang-orang terdekat yang suportif.

Salah satu contoh yang mencuri perhatian publik datang dari unggahan seorang wanita pada akun Instagramnya @maharanisavitri yang membagikan momen ketika temannya menikah di KUA.

Sejak pagi, sahabat dan keluarga sudah berkumpul, saling membantu dan meramaikan suasana. Terlihat suasana santai namun khidmat: ada yang menyeduh kopi, tertawa bersama, dan menikmati prosesi dengan penuh haru.

Meski tidak ada pelaminan megah atau dekorasi mewah, kebahagiaan yang terpancar begitu nyata. Senyum para tamu, pelukan hangat, hingga momen akad yang disambut dengan doa dan air mata haru, semuanya memperlihatkan bahwa kebahagiaan sejati tak selalu membutuhkan biaya besar.

Unggahan tersebut rupanya menggugah banyak netizen yang memiliki impian serupa. Di kolom komentar, banyak yang mengungkapkan keinginan untuk menggelar pernikahan sederhana dan intim, alih-alih mengadakan resepsi besar-besaran.

“Wedding dream!!! Uangnya bisa dialihkan ke kontrak rumah dan traveling daripada resepsi. Semoga bisa kaya kamu.” tulis @kik***

“Aku pengennya nikah intimate, taunya pas diitung-itung 200 undangan tuh isinya keluarga besar semua, itu pun belum dari pihak cowok, belum dari teman-teman. Dah lahh, pupus sudah harapan intimate wedding itu.” tulis @nda***

“Aduhhh my wedding dream ini maaahhh. Happy wedding yaa kak! Bisa banget masuk typ ku. Turut senang.” tulis @ism***

Read Entire Article
Sinar Berita| Sulawesi | Zona Local | Kabar Kalimantan |